Lanjutan LAPBOOK-2: Family Tree

Family Tree ini agenda kami di Bulan Maret kemarin.
Dulu pernah kami membuat Lapbook tentang Family. Waktu itu Abi umur 4 tahun.
Konsepnya sama. Kami mengajak Abi untuk mengenal anggota keluarga inti dan mempelajari hubungan di dalam anggota keluarga tersebut. Lalu menceritakan kembali atau bernarasi sesuai apa yang dia pahami.

Ketika membuat Lapbook dulu, lebih pada memperkenalkan dan menempelkan foto-foto.
Untuk di Family Tree ini, kami mengajak Abi lebih memahami hubungan yang ada.

Kami membuat bentuk pohon dengan daun-daun sebagai anggota keluarga.
Pohon ini bisa menggambarkan sebuah urutan dari yang tua sampai yang muda (contoh).
Di sebelah kanan keluarga mama dan sebelah kiri keluarga papa.
Pemotongan daun lebih banyak dilakukan Abi dan aku bantu menempelkannya.
Menggunting foto anggota keluarga juga dilakukan Abi.
Ada kemajuan dari keinginan melakukan sendiri tanpa mau dibantu belakangan ini.






Beginilah jadinya. taraaa...

Bahan dan alat yang kami gunakan adalah:
- Kertas manila/asturo warna hijau untuk daun
- Kertas manila/asturo putih yang diwarnai pakai crayon untuk batang (berhubung tidak punya kertas manila coklat)
- Kertas karton keras (kardus bekas) untuk alas
- Crayon
- Gunting
- Lem
- Foto keluargam diprint kepalanya saja
- Spidol warna hitam/biru

Kenapa pakai kertas karton keras sebagai alas?
Sebenarnya bebas saja mau pakai apa.
Hanya saja kemarin terpikir untuk dipajang, sedangkan kertas manila sudah habis. Di samping itu, ukuran yang dibuat menjadikan bentuk pohonnya tinggi.
Jadi deh kami bongkar kardus bekas yang ada. :D
Tapi malah pas sekali dengan yang dibayangkan.

Melihat Abi bernarasi saat ini,
bisa semakin runtut.
Anak-anak memang hebat ya...



Good Job mas!


-Tuhan Memberkati-

Komentar

Postingan populer dari blog ini

BOOK: Day by Day with My Son

Dua Guru Kecilku

Motivasi Berserah Diri